VISI
Visi KKP adalah “Mewujudkan sektor kelautan dan perikanan Indonesia yang mandiri, maju, kuat dan berbasis kepentingan nasional” Dalam hal ini, visi BRPSDI mendukung visi KKP sesuai dengan tugas fungsinya, yaitu:
”Menjadi lembaga riset yang menyediakan IPTEK pemulihan sumber daya ikan untuk mendukung pengelolaan sumber daya ikan yang rasional dan berkelanjutan”
MISI
Di dalam Renstra KKP, terdapat 3 pilar yang menjadi misi KKP yakni:
1. Kedaulatan (Sovereignty), yakni mewujudkan pembangunan kelautan dan perikanan yang berdaulat, guna menopang kemandirian ekonomi dengan mengamankan sumber daya kelautan dan perikanan, dan mencerminkan kepribadian Indonesia sebagai negara kepulauan.
2. Keberlanjutan (Sustainability), yakni mewujudkan pengelolaan sumber daya kelautan dan perikanan yang berkelanjutan.
3. Kesejahteraan (Prosperity), yakni mewujudkan masyarakat kelautan dan perikanan yang sejahtera, maju, mandiri, serta berkepribadian dalam kebudayaan.
Kedaulatan diartikan sebagai kemandirian dalam mengelola dan memanfaatkan sumberdaya kelautan dan perikanan dengan memperkuat kemampuan nasional untuk melakukan penegakan hukum di laut demi mewujudkan kedaulatan secara ekonomi. Keberlanjutan dimaksudkan untuk mengelola dan melindungi sumberdaya kelautan dan perikanan dengan prinsip ramah lingkungan sehingga tetap dapat menjaga kelestarian sumberdaya. Kesejahteraan diartikan bahwa pengelolaan sumber daya kelautan dan perikanan adalah untuk sebesar-besarnya kemakmuran rakyat. Dalam kaitan ini, KKP senantiasa memberikan perhatian penuh terhadap seluruh stakeholders kelautan dan perikanan, yakni nelayan, pembudidaya ikan, pengolah/pemasar hasil perikanan, petambak garam, dan masyarakat kelautan dan perikanan lainnya. Ketiga hal di atas dilakukan secara bertanggungjawab berlandaskan gotong royong, sehingga saling memperkuat, memberi manfaat dan menghasilkan nilai tambah ekonomi, sosial dan budaya bagi kepentingan bersama. Dalam hal ini, misi BRPSDI mendukung misi KKP yaitu ”Keberlanjutan” dimana tujuan pemulihan sumber daya ikan adalah agar pengelolaan sumber daya perikanan dapat berkelanjutan dimana sumber daya ikan yang rusak atau kritis dapat dipulihkan untuk dimanfaatkan secara berkesinambungan. Untuk mencapai visi tersebut, maka BRPSDI menerapkan misi 2017 – 2019 sebagai berikut:
1. Melaksanakan riset untuk menghasilkan penguasaan, pengembangan dan pemanfaatan IPTEK dalam pemulihan sumber daya ikan sehingga menjadi pusat acuan dalam pemanfaatan teknologi pemulihan sumber daya ikan;
2. Meningkatkan pengembangan pemanfaatan teknologi pemulihan sumber daya ikan yang menyentuh kepentingan masyarakat luas serta dapat diserap dan dimanfaatkan oleh pengguna;
3. Menumbuhkan jejaring kerjasama dan kemitraan antar lembaga riset baik di dalam maupun luar negeri serta membangun kemitraan dengan pelaku usaha untuk peningkatan ketahanan pangan dan pengelolaan sumber daya alam dan lingkungan secara optimal;
4. Menerapkan sistem manajemen mutu kegiatan manajerial dan riset pemulihan sumber daya ikan.